Posted by: Admin Blog | January 23, 2010

Caption / Judul / Catatan sebuah Foto

Saat ini  hanya segelintir orang yang tetap menggunakan kamera lama dengan tujuan dan seni tersendiri, selebihnya dapat dikatakan orang selalu menggunakan kamera digital. Dengan kamera digital, jumlah foto yg dpt dibuat dgn sangat praktisnya, dalam waktu singkat, dan  dengan biaya yg sangat minim, menjadi sangat banyak. Orang tdk perlu untuk repot pergi ke studio foto untuk beli stock film maupun mencetak foto. Foto2 yg dibuat diload ke PC/laptop, dan kalaupun ingin dicetak orang belajar mencetak sendiri dengan printer2 yg tersedia saat ini.

Jumlah foto yg sangat banyak dapat saja dilihat dari aspek pembuatannya, karena praktis, maka foto diambil dengan sekenanya tanpa terlalu memperhatikan aspek2 focus, lightning, background, sudut pengambilan, dsb. Mungkin dari 200 – 300 foto hanya sebahagian saja yg tetap akan kita simpan untuk jangka panjang. Berikut tampilan file2 foto yang diload dari kamera digital :

Contoh File Name dari Kamera Digital

Dalam contoh di atas keterangan di Explorer cukup terperinci, dimana termasuk diantaranya jam pengambilan foto, akan tetapi Penamaan Filenya hanyalah berupa Automatic File Name dari Kamera Digital yang digunakan. Untuk contoh gambar yg di atas, menggunakan foto2 lemari, kasur, dsb, untuk menunjukkan kontras bahwa Automatic File Name mungkin masih dapat dianggap pas apabila tidak ada individu atau tidak ada moment yang cukup penting dari foto tersebut. Untuk moment2 penting kita akan mengubah File Namenya, semisal menjadi : namaevent_blnthn_saya dan teman2 kantor, atau mungkin setidaknya namaevent_thn .

Akan tetapi dgn banyaknya foto yg dibuat orang akan cenderung terabaikan utk melakukan hal ini. Setelah lewat beberapa waktu orang bisa jadi mempunyai ratusan atau bahkan ribuan foto seperti di atas. Pindah pekerjaan / kantor, dsb. Waktu berlalu kemudian kita sendiri akan lupa dengan orang2 maupun event dalam foto favorite – yg sudah kita sortir tsb.

Dari uraian di atas utk foto2 dari kamera digital kita perlu mempertimbangkan untuk mengalokasikan tambahan waktu utk memberikan penamaan file yg lebih baik pada foto2 favorite untuk memudahkan dan sebagai informasi di suatu waktu mendatang. Jenis foto lainnya yang ingin saya uraikan adalah foto2 lama. Berikut contoh foto lama yang sudah memiliki caption / Judul / Catatan :

Tulisan tangan pada bagian belakang foto.

Pada foto tercetak ada Judul, Nama Event/Acara, dan Waktu.

Menurut hemat saya, kedua contoh foto yang memiliki caption dan catatan di atas memiliki nilai lebih karena memberikan informasi mengenai foto tersebut. Tanpa adanya Caption / Judul / Catatan,  foto2 lama menjadi gambar2 wajah orang tak dikenal dan dari waktu yang tidak diketahui. Kenyataannya, berapa banyak foto-foto lama kita yang sudah memiliki caption / catatan ?


Leave a comment

Categories